Share

Belajar Berbagi

Assalamualaikum wr.wb
03 Februari 2018



Selamat malam Bunda Sahabat Catatan Sunrose.

Hari ini memasuki hari ketiga saya mengamati gaya belajar umar selama materi ke 4 di kelas Bunda Sayang IIP. Memang saya menyadari penuh, tugas mengamati gaya belajar anak ini adalah tidak hanya dilakukan saat tantangan ini saja berlangsung namun sejak dulu dan sampai nanti dia menemukan jati dirinya.

Dengan adanya tantangan ini malah menjadikan saya lebih fokus dalam menemukan gaya belajar umar si anak sulung kami.

Kemarin seperti yang saya ceritakan umar belajar dengan mengkombinasikan 3 metode gaya belajar, visual, auditori dan kinestetik. Saya ingin di akhir tantangan nanti mendapatkan persentase dari 3 metode gaya belajar tersebut terhadap umar jadi saya bisa menemukan mana yang dominan.

Hari ini saya mencontohkan sesuatu ilmu berbagi kepada umar, saya mencontohkan padanya melalui makanan.

Pagi tadi saya mengatakan pada umar, bahwa saya menyimpan permen di tas saya, dan saya katakan pada umar bahwa apa yang ada di tas saya adalah milik saya, jadi tidak boleh siapapun mengambil apapun dalam tas saya tanpa seizin saya.

Ketika saya menjelasakan hal itu kepada umar dia hanya mengangguk dan berkata "iyah mi".

Hanya itu yang dia katakan, lalu saya mengatakan kembali padanya bahwa sekarang saya mau berbagi dengan dia (umar) karena saya mau berbagi. Dia kembali menjawab "iyah mi" dan saya pun memberikan permen itu padanya. Tentunya ia tak lupa mengucapkan terimakasih, hal yang memang selalu dia katakan saat diberi oleh siapapun termasuk saya ibunya.

Nah saat malam harinya,  si adek zea meminta nenek untuk menggoreng kerupuk. Nenekpun mau menggorengkan kerupuk itu untuk zea. 

Ketika sudah selesai umar tiba tiba datang dan meminta kerupuk itu kepada adik zea, tapi adik zea menolak. Melihat hal itu umar sedikit nampak kecewa tapi akhirnya dia berlalu. 

Tak lama setela itu dia pun diberi oleh nenek setoples kerupuk, nah saat itu kerupuk adek zea sudah habis. Ajaibnya si umar malah mau memberikan kerupuk miliknya untuk adik zea.

Hmm melihat hal itu saya jadi berpikir, apakah umar belajar dari cara saya memperlakukannya hingga dia juga memperlakukan hal itu kepada adiknya.

Hiks..cerita hari ini sungguh membuat saya terharu dan masyaallah bangga kepada anak sulung saya itu. Saya berharap saya bisa mencontohkan hal-hal baik kepadanya setiap hari hingga dia bisa menyerap langsung dan praktek langsung. 

Sehat sehat ya nak..  tahun ini kamu mulai sekolah.. semoga kamu menjadi anak yang bisa umi banggakan di dunia dan akhirat. Aamiin.


#harike3
#gamelevel4
#tantangan10hari
#gayabelajaranak
#kelasbunsayiip


Tidak ada komentar: