Share

UNIRA DAN MANNAF #Part 1


Masa Masa Indah
                         sumber foto https://i.ytimg.com/vi/11tW5GnPHl8/hqdefault.jpg

Unira buru - buru melipat sajadah merahnya usai menunaikan sholat subuh dirumahnya, karena si adek tiba tiba bangun dan rewel. "lho anak mama udah bangun, kok rewel sayang" sambil mengusap kening Fatih, "Ya Allah badanmu panas nak". Unira menarik napas panjang guna menenangkan pikirannya sembari menunggu papanya fatih pulang dari mesjid, ia langsung mengompres kepala fatih dengan air hangat dan terus membacakan surat Al-Fatehah dan memeluk anak semata wayangnya itu yang berumur masih 2 (dua) tahun itu, Fatih Al Hadi

"Assalamualaikum, terdengar ketok pintu dari dari depan.

"Waalaikumsalam bang,  rame orang sholat jamaah di mesjid bang?" tanya Unira tanpa beban.

"Alhamdulillah rame dek", jawab laki laki itu yang tak lain adalah suami Unira yang bernama Mannaf., seorang mualaf dari negri kangguru, Australia. 

Seperti biasanya, Mannaf sepulang dari mesjid usai sholat subuh berjamaah selalu menyempatkan diri melihat anak semata wayangnya itu, "lho dek, Fatih demam" tanyanya kepada Unira yang sibuk di dapur menyiapkan segelas teh manis kesukaan Mannaf. "Iya bang, tadi usai aku sholat, dia terbangun dan rewel, ternyata dia demam, tapi sudah aku kompres dan bacakan Al-Fatehah untuknya, biarkanlah dia istirahat dulu" jelas Unira.

Jam menunjuk angka 09.00, Unira yang sedang asik memasak di dapur, buru buru ke kamar mandi untuk berwudhu, dan segera menggelar sajadah merahnya yang penuh makna itu, dua rakaat saja dia ingin meraih rejeki langit dengan sholat dhuha, dan berharap hari ini rejeki suaminya yang seorang pedagang roti keliling, didatangkan Allah dari pintu yang tak mereka duga, guna pengobatan anak semata wayang mereka,,

"Tok, Tok, Tok " ada seseorang yang mengetok pintu rumah kontrakan Unira, seketika itupun terjaga lah anaknya Fatih yang sedari tadi tidur di dalam kamar, lalu dia buru buru melihat keadaan fatih dan menggendongnya lalu melihat ke arah pintu siapa kah gerangan yang datang mengetok pintu,

"momi???, Unira kaget dan hampir tidak percaya, 5 tahun sudah dia tidak berjumpa dengan mertua nya itu, sejak pernikahannya dengan Mannaf tidak direstui,,

Bersambung,,










Tidak ada komentar: